Hujan Lebat Akibatkan Longsornya Tebing Bukit Ancam Rumah Warga, Koramil 0824/06 Ledokombo Turun Tangan

    Hujan Lebat Akibatkan Longsornya Tebing Bukit Ancam Rumah Warga, Koramil 0824/06 Ledokombo Turun Tangan

    JEMBER - Hujan lebat yang terjadi pada Senin dini hari kemarin (31/05) mengakibatkan longsornya tebing bukit di sebelah rumah Musek 65 tahun pekerjaan tani warga RT. 001 RW. 010 Dusun Karang Bireh Desa Sumberlesung Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember.

    Kejadian tersebut langsung mendapatkan respon dari Danramil 0824/06 Ledokombo Kapten Inf Hadi Mukti, yang menurunkan personelnya.untuk melakukan karya bakti TNI membantu menyingkirkan lumpur longsoran.

    Kerugian jiwa dari kejadian tersebut memang tidak ada, namun lumpur memenuhi halaman rumah warga, sehingga kita lakukan langkah tanggap darurat dengan pembersihan lumpur tersebut. Jelas Kapten Inf Hadi Mukti saat kami wawancarai pada Kamis 02/06/2022.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, dalam konfirmasinya menyatakan terima kasihnya kepada Danramil yang telah melakukan tindakan cepat, menurunkan anggotanya berkolaborasi dengan masyarakat dan aparat terkait membantu pembersihan lumpur pasca longsor.

    Sebagai aparat kewilayahan yang juga bagian dari pemerintah, kita harus hadir dengan cepat, utamanya saat ada masyarakat yang tertimpa musibah seperti ini. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    Jember Jatim.
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember,...

    Artikel Berikutnya

    Danramil 0824/10 Mumbulsari Bantu Pantau...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tempurejo Terima Logistik Pilkada, Polsek Bersama Koramil 0824/09 Tempurejo Lakukan Pengawalan
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami